Diberdayakan oleh Blogger.
  • Mari Belajar Ekonomi

Jumat, 10 Desember 2010

Permintaan dan Penawaran

HARGA KESEIMBANGAN
A. PEMBENTUKAN HARGA KESEIMBANGAN
1. Keseimbangan pasar merupakan kesepakatan antara permintaan dan penawaran . Apabila terjadi ketidakstabilan harga maupun jumlah/keseimbangan yaitu kelebihan permintaan atau penawaran menurut mekanisme pasar akan mendorong kembali harga keseimbangan baru.
2. Proses terbentuknya harga pasar yaitu karena interaksi antara kekuatan permintaan dan penawaran. Secara grafis dapat digambarkan sebagai berikut:
Harga Permintaan Penawaran
50 100 500
40 200 400
30 300 300
20 400 200
10 500 100
3. Bagi konsumen, pembeli adalah:
a. Besar pendapatan
b. Kebutuhan yang didasarkan atas skala prioritas
Bagi produsen atau penjual dalam menentukan harga adalah:
a. Biaya produksi yang telah dikeluarkan.
b. Sejumlah laba yang diharapkan.
4. Apabila harga pasar yang terjadi lebih rendah dari kesediaan konsumen, maka mareka akan memperoleh surplus konsumen. Apabila harga pasar yang terjadi lebih tinggi dari harga kesediaan produsen, maka produsen memperoleh surplus produsen.

B. MACAM-MACAM PEMBELI DAN PENJUAL.
1. Pembeli Marginal adalah pembeli yang mempunyai daya beli sama dengan harga pasar.
2. Pembeli sub marginal adalah pembeli yang daya belinya di bawah harga pasar.
3. Pembeli super marginal adalah pembeli yang mempunyai daya beli di atas harga pasar.
4. Penjual marginal adalah penjual yang mampu menjual barang dagangnya sama dengan harga pasar.
5. Penjual sub marginal adalah penjual yang menjual barang dagangannya di atas harga pasar.
6. Penjual super marginal adalah penjual yang mampu menjual barang dagangnnya di bawah harga pasar.

0 komentar:

  © Blogger templates The Professional Template by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP